Program Pengembangan Perpustakaan Berbasis Kompetisi Gagasan Awal
DOI:
https://doi.org/10.37014/medpus.v14i2.972Keywords:
perpustkaan, pengembangan, gagasanAbstract
Pengembangan perpustakaan itu wajib hukumnya. Pengembangan itu harus dilakukan secara terus menerus dan berkelanjutan. Namun pendanaan untuk pengembangan perpustakaan itu langka kenyataannya. Oleh karena itu, pendekatannya adalah sistem bergilir berdasarkan kinerja pendekatannya. Maka program hibah kompetisi itu caranya. Dengan adanya kompetisi, maka diperlukan program hibah kompetisi dengan cara proposal dan penilaian proposal, dan Tim Penilai proposal yang selain menilai dokumen proposal, mungkin juga perlu melakukan penilaian lapangan (site evalution). Penilaian lapangan ini dimaksudkan untuk mencocokkan apa yang tertulis dalam dokumen proposal dengan apa yang senyatanya ada di lapangan, dengan maksud untuk mendapatkan kepastian bahwa perpustakaan yang akan diberi dana hibah adalah perpustakaan yang memiliki potensi untuk berkembang dan mampu memanfaatkan dana tersebut sebaik-baiknya. Jadi pustakawan harus memiliki kemampuan untuk melakukan evaluasi diri atas kondisi dan kemampuan perpustakaannya. Selain itu, juga harus memiliki kemampuan untuk menyusun program pengembangan yang berbasis kompetisi. Sementara itu pada tingkat instansi penyandang dana yang dikompetisikan juga harus tersedia pustakawan (Madya dan Utama) yang memiliki kemampuan untuk menilai dan menyeleksi proposal secara transparan.ÂReferences
¹Diturunkan dari http://www.sos.mo.gov/library/Ista_03-08.pdf ²Diturunkan dari http://statelibrary.dcr.state.nc.us/gates.htm ³Diringkaskan dari informasi pada http://dikti.org/phk/
Downloads
Published
2020-05-26
How to Cite
Hadi, A. S. (2020). Program Pengembangan Perpustakaan Berbasis Kompetisi Gagasan Awal. Media Pustakawan, 14(2), 89–94. https://doi.org/10.37014/medpus.v14i2.972
Issue
Section
Articles