EFEKTIVITAS LAYANAN AUDIOVISUAL DALAM MENDUKUNG PROGRAM USER EDUCATION DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas layanan audiovisual sebagai sarana user education di Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah pemustaka yang sudah pernah menyaksikan tayangan pada media audiovisual di Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dan objeknya adalah media audiovisual di perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Populasi pada penelitian ini yaitu pemustaka yang mengunjungi Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta di tahun 2021 berjumlah 2751 orang dengan sampel menggunakan rumus Slovin dan diperoleh 96 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Analisis data menggunakan rumus mean dan grand mean. Pengukuran efektivitas audiovisual menggunakan teori Mc David dan Harwtorn dengan beberapa aspek diantaranya yaitu Need, Object, Input, dan Activities. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa layanan audiovisual sebagai sarana user education di Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dikategorikan efektif dengan nilai grand mean sebesar 3,19. Saran yang bisa diberikan adalah perpustakaan perlu meningkatkan kuantitas dan kualitas konten informasi pada media audiovidual, tetapi perpustakaan perlu mempertahankan kualitas teknologi dan penyajian konten yang menarik karena penilaian aspek ini tergolong paling tinggi.Published
2024-02-01
Issue
Section
Articles
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
- This statement is the author's commitment to respect copyright, both in terms of citing other people's work and the utilization of journal content. Where necessary, author may send the Manuscript Authenticity Statement and/or the Transfer Copyright Statement that "the work is the original idea of author and has never been sent to another publisher and published in other publication".
- The publication right of the journal is the journal manager property within author's knowledge, and the moral right of publication is the author property.
- The formal legal aspects of journal publication utilizing refer to the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 (CC BY-SA) license [see also open access policy].